Joseph
Louis Gay Lussac adalah ahli kimia dan fisika Prancis, penemu hukum Gay –
Lussac, penemu cyanogens, hydrometer,
alcoholmeter, perintis penyelidikan sifat-sifat gas, dan teknik analis kimia. Ia
salah seorang pendiri meterologi karena berhasil menerbangkan balon cuaca yang
pertama di dunia.
Yang
pertama-tama diselidiki Gay – Lussac adalah pemuaian gas yang dipanasi. Pada tahun
1802, ia mengulangi percobaan Alexandre Cesar Charles. Ia menemukan bahwa jika
gas di panasi tapi tekanannya tetap, volumenya bertambah besar sebanding dengan
suhu mutlak. Jika suhunya dinaikan dua kali lipat, volumenya juga bertambah
besar dua kali lipat.
0 komentar:
Post a Comment