MEMBAWAKAN ACARA DENGAN BAIK DAN SANTUN
MATERI BAHASA INDONESIA KELAS VIII SEMESTER
GENAP KTSP
A.
PENGERTIAN PEMBAWA ACARA ( MC)
Secara
harifiah, Master of Ceremony (MC) artinya adalah pemandu acara, pengendali
acara dan pengatur acara. MC terdiri dari dua kata yaitu “Master” dan
“Ceremony”. Master artinya tuan rumah, pemilik, nahkoda atau orang yang
menguasai/ahli, sedangkan Ceremony artinya upacara, acara, perayaan atau acara
resmi. Dengan demikian MC merupakan orang yang paling berkompeten dalam mengendalikan
dan menyukseskan sebuah acara, perayaan atau peristiwa yang diacarakan. MC bisa
juga disebut “ Announcer” atau penyiar karena peran dan tugasnya mengumumkan
susunan acara, memperkenalkan orang yang akan tampil dan sebagainya.
B. PERSYARATAN
UTAMA SEORANG MC
a. Memiliki
pengetahuan umum yang luas
b. Berpenampilan
ekspresif, atraktif dan simpatik (santun dan menarik).
c. Memiliki
jiwa pemimpin (percaya diri)
d. Mampu berbahasa dengan baik (komunikatif)
e. Mempunyai naluri antisipasi yang baik.
f. Memiliki
spontanitas yang baik.
g. Memiliki
rasa humor
C. TEKNIK
DALAM MEMBAWAKAN ACARA
1.
Teknik
Vokal
a.
Volume suara menggunakan suara Rendah wanita (alto) dan bas suara rendah
pria
b.
Intonasi adalah Tinggi rendahnya
suara atau nada
c.
Aksentuasi pemilihan diksi atau
piloihan kata
d.
Penjedaan pemberentian nada
e.
Artikulasi jelas tidaknya pelafalan kata
2.
Teknik penampilan
a. Kontak mata
b. Lakukan gerakan tangan/sikap yang alami, spontan (tidak dibuat-buat),
c. Ekspresi wajah
d. Jangan lakukan gerakan yang tidak bermakna atau tidak mendukung
pembicaraan (Menyibak rambut)
e. Percaya diri
0 komentar:
Post a Comment