Menu apalagi kira - kira yang unik,enak dan murah buat jualan. Tentunya memang yang paling menarik buat anak sd adalah enak,unik dan murah adalah hal paling utama yang tertanam dipikiran mereka.
Kali ini saya akan membagi resep untuk jualan dengan harga cuma seribuan. Terbukti laris dikalangan anak SD
Bermula terinspirasi dari cheesecake oreo lumer. Maka hal itu menarik perhatian saya,penyajian yang unik ternyata mampu menggoda lidah. Karena ingin harga murah maka saya ganti dengan gorio - rio.
Bahan:
2 pack gorio - rio (40 sachet)
1/4 kg gula pasir
5 sendok makan tepung maizena
6 gelas air putih
Susu kental manis 2 sachet
Top ice 2 sachet / cocholatos drik ( perasa /bebas pake apa aja)
Cara membuat:
Pisahkan cream gorio - rio putih dan biskuit (hitam)
Kemudian haluskan biskuit
Membuat vla:
Campurkan semua bahan (tepung maizena,gulpas,air, perasa dan cream gorio - rio )masak hingga mendidih dan mengental
Penyajian:
Terserah mau vla di atas atau di bawah,tapi buat berlapis - lapis agar kelihatan unik dan menarik. Masukan dalam cup
Lebih enak simpan dulu di kulkas agar si vla nya lebih kental
0 komentar:
Post a Comment