Home » » RESEP DAN CARA MEMBUAT RUJAK CIRENG

RESEP DAN CARA MEMBUAT RUJAK CIRENG


Bagi anda pencinta kuliner pasti sudah tidak asing lagi dengan cireng makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung kanji. Tapi bagaimana rasanya ya kalau cireng di sajikan dan di santap dengan bumbu rujak. Bukan saus cabe atau sau saus tomat? Bagi anda yang ingin mencoba sensasi baru rujak cireng disini resep dan cara membuatnya.

Bahan cireng:
Tepung terigu (5 sendok makan)
Tepung kanji ¼ kg
2 siung bawang putih
1 siung bawang daun
Garam.

Bahan bumbu/rujak
Gula merah (1 bulatan)
Asem jawa secukupnya
Terasi udang sedikit saja
Cabe rawit sesuai selera
Garam secukupnya

Cara membuat cireng:
Campurkan tepung terigu , tepung kanji dan irisan bawang tambahkan garam secukupnya. Aduk hingga merata, kemudian masukan air panas sekita setengah gelas. Lalu aduk-aduk hingga kalis. Setelah itu cetak cireng sesuai selera. Masukan cireng ke dalam wajan dalam keadaan api padam, setelah itu panaskan. Masak hingga matang.

Catatan: jika di masak di dalam wajan yg panas/api agak besar biasanya cireng yang sedang di goreng suka meletup/meledak.

Cara membuat bumbu/rujak.
Masukan gula merah, kemudian ulek hingga halus . tambahkan cabe rawit, terasi, asam jawa dan garam. Ulek hingga halus, tambahkan sedikit air agar rbumbu rujak tidak terlalu kental.
Nah kini cireng dan bumbu nya siap di santap.
Selamat mencoba




/>

0 komentar:

.comment-content a {display: none;}