thumbnail

KERINDUAN DI BALIK HUJAN


Awan ceritakan padaku apa yang kau lihat di atas sana? Apa kau melihat bintang-bintang yang sedang bergurau? Atau kau melihat ke permukaan bumi yang penuh dengan kebisingan?
Aku ingin sekali berada di sampingmu... melihat keindahan di atas sana... dan melihat permukaan bumi yang sedemikan rupa.
Aku kadang ingin bersembunyi di balikmu...menyembunyikan semua yang ada dalam hati ini. Apa kau berteman dengan hujan? Katakan padaku.... apa yang di katakan hujan ketika ia menjatuhkan diri ke bumi? Apa yang sedang mereka lakukan dengan segerombolan titik-titik air yang menjatuhkan diri bersama-sama? Apa mereka menari? Apa mereka tertawa? Apa yang mereka bawa? Hadiah apa yang dipersembahkan hujan untuk bumi?
Aku tahu.... selama ini ada banyak rahasia di balik hujan, adakah hujan dan angin itu bersahabat? Aku juga penasaran apakah hujan begitu girang ketika pelangi menari di atas mereka....
Aku juga mendengar rahasia besar tentang hujan... apakah hujan itu adalah sebuah pesan? Pesan rindu yang dikirim langit untuk bumi?
Apakah sejauh itu jarak antara langit dan bumi? Bagaimana bisa antara keduanya bisa menyampaikan rasa rindu sementara mereka terbentang jarak yang jauhhhhh tak terkira.
Hujan??? Bagaimana hujan bisa menyampaikan pesan dari langit untuk bumi????
Awan ceritakan padaku uraian cerita mengapa di balik hujan selalu ada rindu yang tak terpatahkan???

“ Langit begitu kokoh berada di atas sana, langit mempersembahkan malam yang indah.. bertabur bintang dan berhiaskan bulan yang elok cemerlang di atas sana. Apa yang di lakukan langit? Sehingga sedemikian rupa merancang tentang keindahan malam hari... dalam gelap bertaburkan cahaya berkerlap – kerlip dengan cahaya bulan yang menderang”.

Lalu apa yang di sampaikan langit dengan semua keindahannya itu?
“Langit mempersembahkan hadiah terindah untuk bumi... meski langit jauh di atas sana. Langit mengabarkan bahwa dia selalu ada menemani bumi. Cahaya bintang dan cahaya bulan mampu melukiskan senyum indah untuk bumi. Menemani agar tak sendiri dalam sepi.... jarak jauh bukan berarti langit tak perduli. Tapi sungguh betapa langit selalu mencintai bumi... ia memeluknya meski jauh...ia menerangi nya agar bumi mampu tersenyum dan bertahan. Langit memberitahu bahwa bumi tak pernah sendiri”

Lalu jarak mereka begitu jauh, selama ini bumi hanya melihat dari kejauhan bagaimana langit mencintai dan memeluknya. Lalu bagaimana cara langit meyakinkan bumi bahwa dia tetap perduli dan mencintainya. Jarak mereka jauh sekali.... bagaimana cara mereka saling menyapa? dan apa yang di lakukan langit ketika langit begitu rindu dan ingin menyapanya? Mendengar suara bumi yang merdu dalam sendu dan pilunya hari karena tak mampu membendung perasaan terhadap langit... betapa bumi ingin berada di sampingnya?
“ tak selamanya sesuatu itu harus selalu berada dekat, kadang kehidupan dan keadaan alam semesta harus mampu menerima kehidupan .... tak ada satupun yang mampu melawan takdir. Ketika takdir bertindak maka segala sesuatu yang telah di tetapkan dan digariskan akan menjalani tugasnya masing-masing. Akan berada pada tempat yang telah ditetapkannya. Langit dan bumi tak mampu melawan takdir dan kenyataan, tapi keduanya memiliki kesempatan satu sama lain untuk tetap saling menguatkan. Langit mempsersembahkan matahari untuk menghangatkan bumi, langit mempersembahkan bintang dan bulan untuk menjadi penerang dalam kegelapan. Langitpun akan mengirimkan pesan kerinduan lewat hujan, ia mampu mendengar nada dan irama kerinduan dari bumi yang di sampaikan langit lewat lantunan hujan. Hujan turun menjatuhkan diri ke permukaan bumi... sebagai pertanda bahwa langit tak akan membiarkan bumi gersang akan kerinduan. Langit akan membasuh kerinduan terhadap bumi lewat hujan. Ketika bumi merasa bahagia akan persembahan kerinduan terhadap langit.... maka bumi pun akan membalas rasa bahagianya dengan mengirimkan pelangi sebagai tanda betapa ia bahagia dapat mendengar dan menyapa langit lewat hujan, maka dengan itulah bumi menyampaikan rasa bahagianya dengan mengirimkan pelangi lewat hujan dengan bantuan sinar kebahagiaan yang di pancarkan oleh sang surya”
Kerinduan mampu dengan sekejap di sampaikan oleh langit kepada bumi, begitu pula sebaliknya. Derasnya hujan dalam alunan nada rintik – rintik hujan yang kini menjadi pesona kerinduan bagi alam semesta menjadi sebuah pesan harmoni yang penuh dengan kebahagiaan betapa eloknya kerinduan yang di sampaikan oleh mereka.
Tak ada yang tak mungkin... selama masih ada kehidupan, selama alam semesta masih mampu bertahan. Selalu ada cara yang di lakukan langit dan bumi untuk berkirim pesan kerinduan.
Suasana sendu.... mendung dalam keheningan adalah pertanda betapa besarnya rasa rindu langit untuk bumi. Sehingga langit tak mampu membendung kerinduan itu dan akhirnya mengirimkan pesan rindu lewat hujan.

Hujan selalu membuat suasana menjadi lebih tenang, harmoni dan nadanya mampu mengukir senyum yang indah dan berakata  “ aku merindukannya” dan saat itu.... kerinduan selalu hadir dan tersampaikan. Karena di balik hujan yang turun selalu ada harapan dan doa yang tercurahkan.”
Itulah mengapa hujan selalu membawa kerinduan.


thumbnail

CINTA ITU ABSTRAK TAPI DAPAT DILIHAT DAN DIRASAKAN


Setiap orang pasti mengharapkan dicintai, mungkin bisa di katakan bahwa tak ada satupun manusia yang bisa melawan kesepian dalam kesendirian. Kita tentu di ciptakan sebagai manusia yang punya keinginan dicintai dan mencintai.
Namun cinta pada dasarnya bukan hanya sebait kata atau deretan kata tanpa makna. Tapi cinta sendiri itu abstrak. Rupanya cinta itu memang tak terlihat tapi wujudnya yang semu akan semakin terlihat nyata jika cinta itu di warnai dengan ketulusan.
Cinta bukan sekedar kata artinya bukan hanya kata-kata yang di ucapkan dalam sebait pesan atau kalimat panjang yang dinyatakan antara laki-laki dan perempuan. Tapi bagaimana mewujudkan cinta itu sendiri. Cinta itu punya harapan dan kengingan untuk bersatu, segala upaya akan ditempuh untuk mewujudkannya.

Seseorang yang mencintaimu yang benar-benar mencintaimu tidak akan mengajakmu berkencan selamanya, jika memang dia cinta dia pasti yakin, dan jika dia yakin dia akan mewujudkannya untuk bisa hidup bersamamu. Menyebutkan janji suci di hadapan Sang khalik yang Maha Cinta dan di hadapan orang-orang yang terpenting dalam hidupmu.
Tak peduli seberapa beratnya rintangan itu dia pasti akan melaluinya hanya untuk hidup bersamamu.
Cinta anak muda, hanya sekedar jalan-jalan, di rayu dan duduk manis berdua sudah bahagianya sedunia.
Kalo cinta monyet hanya sekedar menyapa atau sebatas senyum sudah seneng banget dan besoknya ada yang seyum nya lebih indah pasti langsung berpaling.
Tapi kita bukan anak kecil atau bahkan anak muda, jika seseorang sudah matang bahkan sudah malas dengan namanya pacaran, maka disini kita bisa lihat cinta yang dewasa.
Seperti apa cinta yang dewasa dan penuh dengan kesungguhan itu? Cinta yang ketika datang menyapamu semua terasa ringan tak ada rintangan, seseorang yang datang padamu akan membuatmu bahagia bukan karena apa yang ia katakana atau hanya sekedar bilang “ I LOVE U”  tapi lebih dari itu.

Cinta yang sudah dewasa dan beranjank matang maka cinta bukan hanya sekedar kata, tapi suatu pembuktian cinta yang penuh dengan ketulusan.
Anda mungkin bisa membuktikan sendiri , atau bahkan mengalaminya. Memiliki hubungan bertahun - tahun tentu tidak ada apa-apanya dengan orang yang datang lalu kemudian membuktikannya dengan penuh pembuktian. Sungguh luar biasa beda, jika dulu hanya sekedar jalan lalu meminta hubungan ke tahap yang serius begitu sulit dengan beribu alasan ini dan itu lalu kemudian berahir tidak sesuai harapan, itu karena orang yang bersama kita tidak terpikir untuk hidup bersama kita, karena terlalu takut ambil resiko dengan berbagai alasan.
Cinta itu tak punya alasan untuk berhenti, cinta itu bukan hanya sekedar kata, tapi cinta lebih dari itu.
Bagi setiap orang yang mengharapkan cinta yang tulus, bersabarlah mungkin cinta sedang menuju anda dengan berbagai cara. Jangan pernah percaya terhadap cinta, jika dalam tahap ujian dia langsung kabur. Semisal sebagai seorang wanita tentu mengharapkan keseriusan, menantang ke rumah dan di tanya oleh orang tua kita, jika ya maka akan lebih mudah ia membuktikan. Jika cinta hanya sekedar uji coba dengan anda maka perlahan dia akan mundur dan pergi.
Kita bisa lihat cinta itu apa? Dan bahkan merasakannya
Tapi setiap orang mengalami tahapan cinta monyet, cinta anak muda hingga cinta yang dewasa.

Nah semoga kita mudah dalam mendapatkan cinta yang sesungguhnya.

thumbnail

ES DUREN / BATAGOR BANDUNG BADAK PAEH - WISATA KULINER SINGAPARNA

Pulang kerja bareng temen rasanya pasti ingin nongkrong sejenak sambil membuang semua rasa jenuh yang ada, selain itu tentu kita juga ingin mengisi perut yang mulai keroncongan. Hmmmm... pastinya kita mencari tempat yang nyaman dan enak. Nyaman buat ngobrol, enak juga makanan yang kita santap.
Nah bagi anda yang tinggal di kawasana Singaparna Kab. Tasikmalaya tak ada salahnya jika anda mencoba makanan yang satu ini dan nongkrong di tempat ini.
Menu bervarian, mulai dari batagor, empek-empek dan aneka minuman dingin lainnya, anda juga akan di manjakan dengan wifi gratis dan tempat yang bersih harganya juga enak.
Dimana lagi kalo bukan di ES DUREN / BATAGOR BANDUNG, di Jl. Badak Paeh Singaparna Kab. Tasikmalaya depan pom bensin Badak Paeh.

Di jamin harganya murah, rasanya enak dan tempatnya nyaman.


thumbnail

KATA - KATA CINTA ( MOTIVASI CINTA YANG PENUH INSPIRASI )

Cinta adalah sebuah rasa yang agung dan suci, penuh ketulusan dan pengorbanan.
Cinta itu kebahagiaan yang indah sekali, sulit kita temukan kecuali dari orang-orang yang tulus, membahas soal cinta tak akan pernah ada habisnya. Karena kita juga hidup karena anugerah Sang Maha Cinta.

Apa definisi cinta menurut anda? Atau seperti apa itu cinta? Berikut kata kata cinta yang bisa memotivasi dan menginspirasi anda:










thumbnail

TIPS AGAR ISTRI ANDA SELALU MENCINTAI ANDA ( MEMUPUK CINTA )

Dalam hubungan rumah tangga tentunya setiap pasangan mengharapkan keharmonisan dan keutuhan rumah tangga yang terjaga hingga akhir hayat.
Ragam usaha sudah dilakukan agar semua terwujud dan indah selamanya, namun tak jarang ko masih banyak orang yang menghianati salah satu pasangannya? Kira-kira kenapa ya? Hm... tapi setiap orang juga gak mau dong dihianati atau bahkan di tinggalkan. Apa sih yang harus di lakukan oleh seorang istri atau suami agar hubungan rumah tangganya selalu utuh?
Kali ini saya akan berbagi informasi dengan anda beberapa tips untuk menjaga keutuhan rumah tangga, berdasarkan beberapa sumber yang dapat dipercaya.
Tips agar istri nurut sama suami:

1.      Memuji istri

Nah para suami bagi anda yang ingin istrinya tetap ada di samping anda dan nyaman bersama anda, maka ada jurus jitu yang harus anda lakukan agar si istri merasa bahagia. Katakan hal – hal yang sangat baik, memuji istri dan menggodanya akan membuat hatinya melayang tinggi dan bahagia. Katakan hal – hal yang baik, semisal istri anda sudah memasak, namun masakannya jauh dari kata enak. Korbankanlah lidah dan perasaan anda, katakan bahwa masakannya enak sekali. Berbohong sedikit demi kebahagiaanya tidak masalah. Dan katakan setiap hari bahwa istri anda sangat cantik dan mengagumkan. Maka si istri akan merasa bahwa dia berharga di hadapan anda

2.      Berikanlah perhatian yang istimewa

Bagi anda kaum adam yang sibuk bekerja dan mencari nafkah, berikan waktu luang anda sedikit saja untuk istri anda hanya untuk memberikan perhatian bahwa anda sangat mencintainya atau anda begitu peduli terhadap istri anda. Seumpama anda baru pulang kerja, usahakan untuk mengobrol bersama atau berbagi cerita tentang hal yang anda alami tadi pagi. Usahakan anda berada di sampaing istri anda, jangan biarkan anda sibuk dengan dunia sendiri dengan maen game atau seluncur di dumay. Tapi luangkan sedikit waktu bersama pasangan anda, agar komunikasi terjalin dengan baik

3.      Berilah hadiah kecil

Berilah hadiah kecil untuk istri anda, seperti oleh-oleh ( makanan kesukaanya sehabis anda pulang kerja ) atau mungkin sentuhan kecil / lembut katakan padanya bahwa anda bahagia hidup bersama istri anda

4.      Cemburu sedikit saja

Hmmm... wanita itu perempuan yang selalu ingin di yakini secara berulang kali, bahkan akan bertanya ribuan kali. Apakah anda mencintainya? Dengan cemburu sedikit saja, dengan pura-pura bahwa anda sedih ketika istri anda berkomunikasi dengan lelaki lain akan membuat istri anda merasa amat sangat dicintai. Ingat cemburu kecil dengan sedikit bumbu godaan / candaan. Bukan cemburu buta yang akan menghancurkan hubungan anda

5.      Jagalah ia dengan sekuat tenaga anda

Jagalah istri anda, berikan hak nya dan jalankan kewajiban anda sebagai seorang suami. Memenuhi segala kebutuhannya, dan perlakukanlah istri anda dengan penuh kasih sayang. Sentuhlah hatinya dengan bahasa cinta yang lembut. Jagalah hatinya dan jangan katakan hal kasar. Wanita memiliki perasaan halus dan kepekaan dua kali lipat di banding kaum pria. Peliharalah hatinya, dan jagalah ia dan peluklah ia. Ingat bahwa istri anda adalah seseorang yang rela meninggalkan kehidupan dan kesenangannya demi anda.

6.      Perlakukan dengan lembut saat b3rc1nt4

Jika berhubungan 1nt1m jangan sampai buat ia kecewa, perlakukanlah dengan lembut agar anda berkesan di dalam hidupnya.

Seorang suami adalah seorang pemimpin yang memiliki tugas dan kewajiban yang besar. Bertanggung jawablah terhadap keluarga anda, peliharalah dan berikan kasih sayang yang tulus. Hidup itu adalah sebuah cerita yang harus anda ukir dengan indah penuh dengan ketulusan dan tanggung jawab terhadap Sang Khalik, maka lakukanlah tugas anda sebagai seorang suami terhadap istri anda. Ingat janji suci yang anda ucapkan di hadapan Sang Khalik bahwa anda akan menjaga amanah ini dengan baik.
Semoga keluarga anda selalu ada dalam kebahagiaan dan selalu dilimpahi rahmat oleh Allah SWT. aamiin


thumbnail

KISAH NYATA SEORANG ISTRI YANG MENCARI SUAMINYA ( TERNYATA SUAMINYA SUDAH MENIKAH LAGI )

Beberapah hari yang lalu seorang teman bercerita, tentang seorang ibu yang menggendong anaknya yang masih bayi sekitar usia 1 tahunan dan tangan yang satunya lagi memegang anaknya yang sekitar usia 4 tahunan.
Di sudut jalan seorang ibu berdiri bersama anaknya, pakaiannya lusuh dan wajahnya begitu pula seperti menyimpan luka dan sakita hati yang besar. Temanku mengawasinya dari jauh, dia terus melihat. Kenapa saat memberhentikan angkot, tak satupun angkot yang berhenti. Kemudian temanku menaghampirinya dan bertanya “ bu mau kemana? Kenapa angkotnya gak berhenti?” sambil melihat kondisi ibu dan anak ini, wajahnya penuh air mata sedangkan sang anak wajahnya kotor seperti belum mandi, badan mereka pun agak bau. Seketika si ibu semakin berderai air mata, lalu menceritakan duka nestapa yang menimpanya.
“saya mau pulang neng ke Pangandaran, tapi saya gak punya uang. Sudah beberapa hari saya di Tasik dan ga bisa pulang” sambil menangis dan melihat wajah anaknya, terlihat sekali mereka kelaparan penuh harap ada uluran tangan yang bisa membantu mereka. Lalu teman saya bertanya “ ibu selama di Tasik tinggal dimana? Tidur dimana?”. Ibu itu menjawab “ saya tadinya mencari suami saya diantar kakak saya dari Pangandaran, saat sampai Tasik kakak saya pergi lagi ke Pangandaran , suami saya kerja di Tasik, sudah lama dia tidak memberi kabar dan tidak pulang. Ternyata pas saya mencari dan bertemu sama dia, dia sudah menikah lagi. Dia sedang bersama istri barunya saat itu, dari situlah saya di usir dan di marahinya. Niat saya ingin mencari suami, agar rumah tangga saya baik – baik saja, kasian anak-anak.” Wajahnya begitu memelas, pakaian lusuhnya pun menghias dan menambah duka mereka. Teman saya merasa tergerak hatinya, lalu dia mencari pertolongan terhadap orang sekitar. Tapi tak ada satupun yang menlongnya hampir putus asa, tapi hatinya begitu kuat untuk membantu. Lalu teman saya memohon dan menyuruh agar ibu itu tidak kemana-mana, teman saya akan pulang meminta bantuan terhadap keluarganya “ bu, tolong jangan kemana-mana ya! Saya mau pulang dulu, rumah saya dekat ko bu. Ibu tinggal di sini jangan kemana-mana?”
Ibu itu ditinggalkan sementara teman saya pulang meminta bantuan terhadap keluarganya, akhirnya teman saya membawa uang sebesar Rp 60.000,00 , pakaian untuk ibu itu dan kedua anaknya serta makanan. Saat tiba di tempat sang anak yang berusia 4 tahun terlihat sedang diberi makanan oleh petugas kebersihan, teman saya tersenyum dan menghampiri mereka. “ ibu ini ada pakaian, tolong ibu ganti di wc umum biar enak dilihat dan mengganggu orang, ini juga ada sedikit makanan untuk ibu dan anak-anak ibu. Ini bu maaf saya gak bisa antar ibu ke Pangandaran, ini ada ongkos buat ibu pulang. Bu ongkos ke Pangandaran berapa ?” ibu itu menangis dan bererai air mata, seektika bibirnya bergetar dan tak bersuara hanya bisa mengusap kepala kedua anaknya, mungkin dalam hatinya dia bersyukur bisa pulang atau berfikir kenapa orang lain bisa sepeduli itu sedang suaminya dimana. Saya yakin hati wanita mana yang kuat melihat suaminya bersanding dengan wanita lain, apalagi ini sampai hati mengusir dan memarahinya. Lambat laun tangisnya pun reda, hanya bisa terucap terimakasih tiada henti. Lau teman saya juga memberhentikan angkot 05 jurusan Indihiang “ bank ini ongkosnya 5rb, tolong antar ibu ini ke tempat tujuan  untuk naik bis jurusan Pangandaran” lalu ibu dan anak itu naik angkot.
Tak habis pikir seorang suami yang berhianat terhadap istrinya dan tega menelantarkan anaknya tidur di jalanan, tak sedikitpun untuk mencarinya kembali atau berfikir apa yang akan terjadi mereka di jalan kelaparan ?
Seorang suami adalah pemimpin bagi dirinya sendiri, istri dan anaknya. Harusnya mampu dan wajib memberikan perlindungan dan hak kewajibannya terhadap keluarganya.
Bagaiamana pantas di katakan seorang pemimpin? Memimpin dirinyapun tak mampu, sikap ini pecundang dalam dirinya lebih besar di bandingkan dengan sikap ksatria seorang laki-laki seharusnya.
Para ayah/lelaki di dunia, nikah bukan untuk sesaat apalagi di ucapkan atas nama Allah berjanji di hadapan Allah dan kerabat, dan nikah bukan sekedar bikin anak lalu lepas tanggng jawab. Suatu saat anak yang anda buang bahkan akan anda cari, di saat anda mencari dan menemukannya ada kemungkinan besar dia akan menelantarkan anda di masa tua renta anda, karena ada perasaan sakit yang membekas tak kunjung sembuh.
Karena akan dimana kita berada pada posisi yang sama, saat kita bebruat dzalim terhadap yang lain.
Saya juga punya cerita, kebetulan ini tentang tentangga saya. Dia menikah dengan istri pertamanya, setelah punya anak sekita 4 dia menikah lagi, tepat dengan seorang wanita yang masih tentanggaan. Singkat cerita semua anaknya sudah besar dan memiliki anak, apa yang terjadi saat menjelang tua? Tak satupun anaknya yang peduli sikap acuh yang luar biasa, bahkan saat sakitpun tak ada satupun yang memberinya makan. Hingga pada akhirnya ia meninggal di kamarnya karena kelaparan. Ini bukan bohong tapi benar adanya.
Coba anda perhatikan, adakah seorang ayah yang hidupnya bahagia di masa tuanya? Sedang saat muda ia menelantarkan anak dan istrinya.
Jangankan di dunia, di khirat kelakpun ia tetap di minta pertanggung jawaban atas perbuatannya.
Lalu bagaiaman Hukum suami/ tugas dan kewajiban suami terhadap anaknya?
1.      Harus memelihara dan memenuhi kebutuhan dalam hidupnya
2.      Menjaga dan mendidiknya dengan baik, saling mengingatkan bersama istri
3.      Menjaga keselamatan dan kehormatan keluarga



Seorang suami wajib hukumnya menjalankan tugas-tugasnya sebagai pemimpin dalam rumah tangga. Dan mencontoh Rasululloh sebagai suri tauladan


thumbnail

TIPS AGAR SUAMI BETAH DI RUMAH ( TIDAK SELINGKUH )

Dalam hubungan rumah tangga tentunya setiap pasangan mengharapkan keharmonisan dan keutuhan rumah tangga yang terjaga hingga akhir hayat.
Ragam usaha sudah dilakukan agar semua terwujud dan indah selamanya, namun tak jarang ko masih banyak orang yang menghianati salah satu pasangannya? Kira-kira kenapa ya? Hm... tapi setiap orang juga gak mau dong dihianati atau bahkan di tinggalkan. Apa sih yang harus di lakukan oleh seorang istri atau suami agar hubungan rumah tangganya selalu utuh?
Kali ini saya akan berbagi informasi dengan anda beberapa tips untuk menjaga keutuhan rumah tangga, berdasarkan beberapa sumber yang dapat dipercaya.
Tips agar suami betah di rumah.
Bagi anda kaum hawa ada beberapa hal yang harus anda lakukan agar suami betah di rumah.

1.      Berhias dan bersolek

Di hadapan suami, anda harus terlihat menarik cantik dan bersih, usahakan wajah anda semenarik mungkin di hadapan suami jangan sampai penampilan kucel anda menjadi pemandangan yang membosankan bagi suami

2.      Bangun lebih awal

Nah bagi anda para istri, usahakan anda bangun lebih awal dari suami anda. Siapkan hidangan pagi yang enak agar suami betah di rumah, usahakan di pagi hari penampilan anda semenarik mungkin. Agar saat suami bangun melihat anda begitu cantik dan menawan. Jangan sampe suami anda yang bangun duluan, bisa-bisa nasib anda kaya teman saya. Di bilang kaya kambing gara-gara bangun kesiangan dalam penampilan kusut ( terburuk )

3.      Berpenampilan h0t di hadapan suami

Nah yang ketiga tips ini mungkin paling wah banget, beberapa teman saya menyerankan bahwa seorang istri di hadapan suami ( di ruangan saat anda berdua ) harus seagresif seorang WT5 / P3L4CUR. Kesannya hot atau gimana ya? Tapi service anda menjadi tolak ukur bagi kebahagiaan suami anda. Jangan salah lho banyak suami yang kurang puas hingga akhirnya maen serong di belakang. Usahakan anda banyak gaya yang berbeda atau apalah sesuatu yang berbeda agar suami anda tidak bosan. Jangan dingin ya. Soalnya kalo dingin di hadapan suami bisa bikin suami tanda tanya yang akhirnya anda di tinggalkan. Amit-amit jangan sampe gitu ya, gak apa-apa halal ko anda berbuat apa aja meski gimana di hadapan suami, setiap tantangan yang anda lakukan ingat demi keutuhan suami anda. Karena saat anda dan suami melakukan itu akan membuat si suami ingat dengan hal yang anda lakukan. Kasih sesuatu yang memuaskan jangan biarkan memberikan pengalaman buruk yang membuat suami anda cari sesuatu yang berbeda di luar ya

4.      Usahakan masak-masakan sendiri

Rasa memang tak pernah bohong, semua bumbu masakan memang sama. Tapi setiap cara dengan tangan yang berbeda selalu memiliki magic yang luar biasa dan berbeda. Rasa yang enak dan mantap memang terlahir dari ketulusan dan kasih sayang, setiap rasa masakan yang anda buat sendiri akan memberikan kesan yang mendalam bagi suami anda, yang selalu ingat kepada anda dan membuat anda menjadi orang yang luar biasa di hadapan suami anda.

5.      Kasih perhatian dengan lembut

Jadilah istri yang penurut terhadap suami, ucapkan bahasa yang sopan dengan tutur yang santun. Jadilah wanita anggun yang selalu membuat jiwa suami anda merasa teduh dan damai. Berikan perhatian yang sewajarnya dan tulus. Lakukan dengan kasih sayang, jangan terlalu cemburu menggebu-gebu yang akan melahirkan bahasa yang kasar dan pertikaian. Cintai suami anda, ingat saat pertama anda kenal sama suami anda.
Nah seorang suami adalah sosok imam bagi anda para istri, tentunya dia adalah seorang pemimpin untuk anda. Ingat jangan biarkan diri anda menjadi pembangkang di hadapan suami. Jika suami anda sibuk dengan pekerjaan jangan di tuntut dengan pertanyaan yang membosankan. Tapi belajarlah mengerti dengan keadaan. Toh ia bekerja untuk memnuhi kebutuhan hidup anda dan anak anda bukan?
Jadilah sosok yang selalu di rindukan, lakukan hal-hal yang membuat suami anda terkagum-kagum. Sebaik-baik perhiasan adalah istri yang solehah. Dan jadilah wanita yang bisa menjaga kehormatan diri sendiri, suami dan keluarga.
Jika anda adalah sosok yang di banggakan suami, mana rela suami anda kehilangan anda. Wanita kan memang kodratnya sering berhias. Gak apa-apa anda berhias dan dandan yang cantik di hadapan suami anda.

Selamat mencoba

thumbnail

JAJANAN ES TRADISIONAL YANG MELEGENDA

Siapa yang tak suka dengan makanan yang satu ini? Enak, krimi dan nyegerin. Hmmm siapa lagi yang gak suka makan es krim? Kali ini saya ingin bernostalgia dengan beberapa jajanan es yang hampir gada jaman sekarang.
Jajanan es tempo dulu bener-bener ngangenin, yang ngalami jajanan kaya gini berarti kita termasuk anak jaman 90an hehehe. Kesannya tua banget ya? Tapi memang masa kejayaan nya es tradisional lagi berkembang dan di gandrungi. Saat ini keadaan tukang es keliling tradisional saat ini semakin berkurang karena maraknya es krim yang praktis dan lebih modern.
Es apa aja itu?

Es serut

Es yang satu ini, dulu di jual 500 perak. Es balok yang di serut dan di cetak bulat kemudian diberi warna sirup yang beraneka rasa

Es dung-dung

Es satu ini rasanya lebih creamy, ada rasa kelapa, strobery dan durian. Di jual keliling sambil memukul-mukul sebuah benda dan mengeluarkan bunyi dung-dung. 1 corong hanya 500 rupiah

Es goyang

Es goyang salah satu jajanan favorit, rasanya enak dan juga murah. Hmmmm bikinnya di goyang-goyang lalu di celup ke cokelat eummm rasanya enak dan murah dulu Cuma 500 rupiah

Es potong

Nah ada lagi es potong, aslinya tuh es panjang-panjang. Di potong sesuai ukuran, jaman dulu 1000 aga panjang, kalo 500 setengahnya. Rasanya gak kalah enak

Nah itu beberapa es tradisional yang melegenda hingga sekarang, rasanya pasti masih berasa sampe sekarang. Cuma penjual es tersebut kini semakin berkurang bahkan di katakan jarang atau tidak ada, dikarenakan menjamurnya penjual es krim modern, nah bagi anda anak 90an pasti dulu sering merasakan jajanan es lezat tersebut.


thumbnail

BEBERAPA MITOS MENGENAI DUDUK

Duduk adalah kegiatan yang paling sering dilakukan oleh manusia ( kita ) apalagi duduk di bawah pohon sambil melihat keindahan air terjun, wih mantap banget.
Eitssss tapi tunggu dulu, ada hal yang gak boleh kita lakukan yaitu duduk di sembarang tempat.
Kali ini kita akan kupas tentang duduk,

Duduk di atas meja
Konon katanya jika kita duduk di atas meja, maka kita akan mendapati hutang yang banyak di masa tua, mitos ini masih beredar di masyarakat dan masih di yakini.

Duduk di kursi guru
Kalo duduk di kursi guru konon katanya si murid akan menjadi bodoh

Duduk di atas bantal
Nah kalo yang ini mah dari dulu di percaya pantatnya akan bisulan

Duduk di atas buku
Duduk di atas buku ini hampir sama dengan duduk di atas kursi guru, yakni akan menimbulkan kebodohan

Duduk di makam orang
Ini mah bukan pamali lagi tapi terlarang duduk di atas makam orang karena di yakini akan mendapatkan balasan yang serem

Nah kamu suka duduk dimana? Ternyata duduk juga punya aturan ya? Gak sembarang tempat...

thumbnail

MITOS POHON BAMBU


Pohon bambu yang berada di sekitar kita tumbuh dan sudah menjadi hal yang biasa atau lumrah untuk di lihat. Selain itu ragam fungsi/kegunaannya untuk kita banyak di gunakkan.
Misalnya di gunakan sebagai jembatan alternatif untuk menyebrang sungai di daerah pedesaan, salah satu bangunan rumah, kerajinan/hiasan dan masih banyak lagi.

Tapi tahukah anda mengenai mitos pohon bambu?
Mitos yang beredar di masyarakat Cina adalah jika kita menanam pohon bambu di halaman rumah maka kita akan mendapatkan rezeki yang banyak.

Namun mitos yang beredar di masyarakat kita adalah phon bambu dikenal pohon mistis dan di percaya bahwa phon bambu adalah tempat tinggal nya Kuntilanak atau Kalongwewe.

Mitos yang bersebrangan ya, di satu sisi dipercaya mendatangkan rezeqi, tapi di sisi lain justru dipercaya sebagai tempat inggalnya makhluk halus.

Percaya atau tidak silahkan buktikan sendiri!

.comment-content a {display: none;}