Siapa yang tidak suka
dengan kentang goreng? Cemilan yang satu ini memang enak buat santai, namun
juga dapat menunda lapar karena kandungan karbohidratnya namun tetap ringan di
bawa santai. Yu bikin di rumah, kini anda dapat membuat kentang goreng yang renyah
dan lembut dengan cara mudah
Bahan
:
2 buah kentang
Garam
Bumbu instan
Saus tomat/cabe/mayones
1 sendok makan tepung
terigu
4 sendok makan air
Cara
membuat:
Kupas kentang dan
bersihkan, kemudian iris pajang kentang dan rendam kentang ke dalam air selama
15 menit. Buat adonan terigu basah (encer) perbandingannya 1 sendok makan
terigu d campur dengan 4 sendok makan air dan sedikit garam. Terigu ini untuk
memberikan sensasi renyah, kemudian goreng hingga berwarna kuning emas. Masukan
bumbu instant tabur (Indofood/rasa sesuai selera) aduk hingga rata, lalu sajikan
bersama mayones/saus.
0 komentar:
Post a Comment